​Wujudkan Senyum Ceria Ramadhan, Green Circle Community Sampit Galang Pundi Rupiah

    SAMPIT – Green Circle Community Sampit, kembali menggalakkan kegiatan berbagi pada bulan Raamadan ini. Ada genda yang telah dipersiapkan guna dapat membantu orang-orang yang membutuhkan.

    Ketua Green Circle Sampit, Renggana Dwi Putra. ST. MM (35) mengatakan kegiatan yang dilaksanakan komunitasnya sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Kegiatan ini Mengincar Senyum Ceria Ramadan.

    “Penggalangan dana awalnya terbentuk dari teman teman yang mau beramal namun terkendala dana pribadi. Jadi terbentuklah Green Circle Community,” ungkap Rengga

    Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini juga sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Dan untuk bantuan promosi melalui Boadcast (BC) BlackBerry Massenger (BBM) dan Sosial Media lainnya.

    “Apapun dan seberapapun akan kami terima dan kumpulkan. Dari bantuan itu kami akan membelikan bingkisan, perlengkapan sholat, perlengkapan mandi serta perlengkapan sekolah untuk anak-anak yatim piatu,” tandas Rengga.

    “Yang sumbangan sembako akan di kasih ke pengurus panti. Duitnya fokus ke perlengkapan, agar anak-anak yang dapat bisa senyum senang bahagia itu sih intinya,” tambah Rengga

    Pada tanggal 18 Juni nanti agenda Green Circle Spit juga mengagendakan Hunting amal. Dengan tempat yang masih dirundingkan. Penggalangan dana baru berjalan beberapa hari sudah terkumpul Rp. 950.000 dan 2 dus kotak Milo.

    “Besok akan ada tambahan Rp 1 Juta  dari donatur luar negeri. Karna kita tiap tahun menggalakan BC dan diperkirakan akan terus bertambah setiap hari nya oleh donatur,” terang nya.

    “Ditahun pertama kita berhasil mengumpulkan Rp. 9.080.000 tahun ke 2 mendapat Rp. 8.450.000 ditahun ke 3 ada total tahun ke 4 ada Rp. 23.150.000 tahun ke 4 berhasil mengumpulkan Rp. 35.011.000 dan terakhir tahun lalu berhasil mendapat Rp. 27.300.000.”ungkap Rengga

    Kata Rengga, Untuk menyumbangkan, bisa serahkan ke anggota Green circle Comunity atau Basecamp nya sementara di Jhon Dr Salon Jalan S.Parman Samping masjid Alfalah Sampit. “Nominal tidak penting yang penting ikhlas. Dan apapun itu kami terima, siapa mau gabung ke anggota juga kami terima,” ungkapnya.

    Ia juga menambhakan Karena tahun ke 6 ini kalau kita tidak ada halangan dan bisa terwujud akan mencoba mencari lokasi diluar Sampit. “Tahun kemarin diserahkan di kecamatan Telawang dan Kotabesi,” tuturnya.

    (jmy/beritasampit.co.id)