Legislator Seruyan Dapil III Sarankan Pemda Lakukan Evaluasi Kinerja Aparatur

    KUALA PEMBUANG – Legislator Seruyan Daerah Pilih III (Dapil) menyarankan kepada pemerintah daerah supaya melakukan evaluasi secara priodik kinerja aparatur dari eselon II hingga dengan eselon IV.

    Hal tersebut dikatakan anggota Dewan dari Komisi II, Dapil III (Kecamatan Batu Ampar, Seruyan Tengah, Seruyan Hulu, Suling Tambun) Atinita saat menyampaikam hasil resses, di Aula DPRD Seruyan, (22/11/17).

    “Apabila terdapat pegawai yang tidak melaksanakan tugas sesui target dan ketentuan disarankan untuk dilakukan evaluasi serta diambil tindakan-tindakan yang tepat agar bersangkutan tidak menggagu kelancaran pelaksanaan tugas aparatur yang lain,” katanya.

    Ia menambahkan, karena untuk memajukan Seruyan, aparatur pegawai yang ada di Bumi Gawi Hntantiring ini harus mempunyai kemampuan sumberdaya manusia yang tersedia.

    Kualitas sumberdaya manusia (SDM) yang mempunyai keahlian atau kompetensi merupakan salah satu faktor yang mendukung peningkatan prestasi kinerja kinerja.

    “Maka dari itu, evaluasi tersebut sangatlah penting supaya aparatur Seruyan mempunyai kualitas untuk memajukan Seruyan,” harapnya.

    (rdi/beritasampit.co id)