Pemadaman Listrik Bayangi Pelaksanaan UN

    SAMPIT – Pemadaman listrik yang terjadi belakangan ini, bisa saja terjadi saat pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SMP dan SMA sederajat nanti. Perusahaan Listrik Negara pun tidak berani memberi jaminan tidak ada pemadaman listrik.

    Manager PLN Rayon Sampit, Ginter Theo Limin, mengatakan, tidak ada jaminan jika listrik padam saat ujian nasional nanti berlangsung. Apalagi, pada 30 Maret hingga 5 April mendatang, Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Asam-Asam, Banjarbaru Kalimantan Selatan, akan ada pemeliharan yang berakibat kurangnya pasokan listrik, termasuk ke Sampit.

    “Jika terjadi lonjakan beban dari keadaan normal, maka akan sangat rawan padam,” ujar Ginter.

    Menurutnya, kapasitas dan kemampuan daya listrik Kotim sebenarnya cukup. Namun tetap saja, pihaknya tidak berani memberi jaminan karena pemadaman listrik bisa saja terjadi akibat gangguan yang tidak diduga seperti masalah di jaringan dan pembangkit.

    Jika kerusakan terjadi di jaringan kawasan pelosok, perbaikan cukup memakan waktu karena petugas dari Sampit harus datang ke lokasi menempuh jarak cukup jauh. Meski begitu, Ginter berjanji pihaknya selalu berusaha maksimal untuk menghindari pemadaman listrik maupun memperbaiki kerusakan. (raf/020415/beritasampit.com)