Orangutan Besar Kerap Dekati Kawasan Pelabuhan Bagendang

    SAMPIT – Dalam beberapa hari terakhir ini warga yang tinggal di sekitar kawasan Pelabuhan Bagendang Kecamatan Mentaya Hilir Utara dihebohkan dengan keberadaan Orangutan besar di kawasan tersebut. Orangutan ini sering terlihat di sore hari dan bergelantungan di dahan dan ranting pohon dekat jalan masuk menuju terminal CPO Pelabuhan Bagendang.

    “Memang benar ada Orangutan yang terlihat di sekitar kawasan pelabuhan ini, saya sendiri sudah dua kali melihatnya. Biasanya sore hari baru terlihat. Mungkin kelaparan mencari makan. Kalau sudah muncul, banyak warga yang mengabadikannya dengan kamera telepon seluler,” terang GM PT Pelindo III Cabang Sampit, Agus Dwi Wahyono saat dikonfimasi beritasampit.com, di sela-sela kegiatan pembagian sembako gratis, Kamis (16/6).

    Disampaikannya, meski kerap terlihat, sejauh ini Orangutan tersebut belum sampai mengganggu kegiatan di kawasan Pelabuhan Bagendang. “Biasanya kalau melihat banyak orang, Orangutan itu pergi menjauh,” tambahnya.

    Sementara itu beberapa warga menyampaikan, diduga orangutan tersebut sedang membuat sarang di kawasan itu. Diperkirakan Orangutan tersebu berjenis kelamin jantan. “Sementara ini yang terlihat baru satu ekor, namun ukurannya cukup besar dan kemungkinan orangutan dewasa, karena di bagian wajahnya khususnya pipi ada daging yang muncul,” tambahnya. (saf/beritasampit.com)