Ditabrak Truk, Mahasiswa Meregang Nyawa

    Ilustrasi

    KASONGAN–Kecelakaan lalu lintas di ruas Jalan Tjilik Riwut arah Kasongan-Kota Palangka Raya, menyebabkan Rinto Satriawan (20) meregang nyawa. Sepeda motor yang dikendarai warga Jalan Pembangunan RT 20, Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan ini menyeruduk belakang dump truk yang sedang parkir karena bocor ban.

    Informasi yang dihimpun menyebutkan, kronologi kejadian berawal  saat Rinto berkendaraan seorang diri dari arah Palangka Raya menuju Kasongan menggunakan sepeda motor Honda Vario KH 2055 NS warna hitam, pada Rabu (13/4) malam sekitar pukul 20.20 WIB. Setibanya di Jalan Tjilik Riwut arah Kasongan-Palangka Raya, terdapat sebuah dump truk KH‎ 9530 N yang dikemudian Risnadi.

    Saat itu, truk diparkir di badan jalan karena bannya bocor. Kebetulan, Risnadi yang merupakan warga Jalan Berdikari RT019, Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, sedang mengganti ban truk. Diduga, korban tidak menyadari jika di depannya ada truk, sehingga menabraknya. Akibatnya, korban terluka berat dan meninggal dunia.

    Usai mendapat laporan, beberapa anggota Satlantas Polres Katingan langsung mendatangi tempat kejadian. Korban kemudian dibawa ke rumah sakit. Sementara sepeda motornya yang ringsek, diamankan ke Mapolres. “Anggota telah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti serta memeriksa saksi-saksi.,” ujar Kapolres Katingan AKBP Tato Pamungkas Suyono SIK melalui Kasat Lantas Iptu Salahiddin, Kamis (14/4) siang. (red/beritasampit.com)