GRANAT Kalteng Siap Bantu BNN Berantas Peredaran Narkoba

    PALANGKA RAYA-Organisasi Gerakan Anti Narkoba (GRANAT) Daerah Kalimantan Tengah kembali eksis. Hadirnya GRANAT di Kalteng sebagai mitra Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalteng untuk memberantas penyalahgunaan Narkotika di  Bumi Tambun Bungai.

    “Sebelumnya GRANAT pernah hadir di Kalteng pada tahun 2005-2010 dan sekarang kita bangkitkan kembali untuk bekerja sama dengan BNNP Kalteng serta pihak berwajib untuk melakukan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan Narkoba di Kalteng,”ungkap Ketua DPD GRANAT Kalteng, Willy M Yoseph kepada awak media,usai rapat pembentukan pengurus di Golden School, Palangka Raya, Senin (23/5) malam.

    Menurut Willy, GRANAT merupakan organisasi yang bersifat sosial, mandiri dan terbuka tanpa membeda-bedakan asal-usul suku, agama, ras, dan golongan. GRANAT didirikan dengan tujuan menyelamatkan bangsa Indonesia, khususnya generasi muda dari ancaman bahaya akibat peredaran gelap dan penyalahgunaan NARKOBA.

    “Setelah Kepengurusan di Provinsi terbentuk kita akan melebarkan sayap untuk membentuk di setiap Kabupaten/kota di Kalimantan Tengah untuk mendukung pemberantasan Narkoba,” jelasnya.

    Sementara itu, Kepala BNNP Kalteng Kombes A Kadarmanta sangat mengapresiasi berdirinya organisasi masyarakat seperti GRANAT. Dirinya berharap setelah hadirnya GRANAT akan akan organisasi lainnya.

    “GRANAT menjadi mitra BNNP Kalteng dalam hal pencegahan penyalahgunaan Narkoba di Kalteng, karena BNN sayang membutuhkan mitra dan mengharapkan agar menyusul gerakan elemen masyarakat untuk memberantas penyalahgunaan Narkoba di Kalteng,” harapnya.(nata/beritasampit.com)