Sekretaris Daerah Kotim, Putu Sudarsana.

    SAMPIT – Berdasarkan laporan tim Evaluasi dan Pengawasan Realisasi Anggaran (TEPRA), terhadap realisasi anggaran dan pembangunan fisik per 1 November 2016 sudah mencapai 87 persen.

    Sekretaris Daerah Kotawaringin Timur, Putu Sudarsana mengatakan hingga saat ini belum ada laporan dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait kegiatan atau proyek yang gagal.

    Pihaknya optimis optimistis, program pembangunan akan terlaksana sesuai target meski rasionalisasi anggaran cukup berpengaruh terhadap penyesuaian program.

    “Kami berharap saat evaluasi pada 31 Desember nanti, realisasi fisik dan anggaran mampu mencapai 96 persen,” ujar Putu, jumat (25/11/2016).

    Ditambahkan, bahwa anggaran yang dipotong akibat rasionalisasi anggaran untuk Kotawaringin Timur nanti adalah sebesar Rp125 miliar. Akibatnya, sejumlah kegiatan yang dinilai tidak mendesak, terpaksa ditunda dan akan dilaksanakan pada tahun anggaran selanjutnya. Akan tetapi dirinya meyakini bahwa proyek fisik tetap menjadi prioritas untuk pembangunan daerah. (raf/beritasampit.com).