Parimus : Tanamkan dan Gaungkan Rasa Persatuan Antar Ummat Beragama

    SAMPIT – Rasa kepedulian dan kebersamaan yang tidak membedakan Suku, Agama maupun Ras oleh masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) sangat di apresiasi Wakil Ketua DPRD Kotim, Parimus. Apalagi Kotim sebagai barometer perekonomian Kalimantan Tengah, tentunya dapat menjadi contoh bagi daerah lain.

    “Memang makna natal ini kita menginginkan persatuan dan kesatuan antar umat beragama. Kita tunjukkan bahwa rasa tanggung jawab terhadap bangsa dan negara,” kata Parimus, disela-sela acara perayaan Natal Korpri bertempat di Rin’s Ball Room, minggu (18/12).

    Dengan situasi kondisi yang kondusif, aman, dirinya berharap melalui perayaan natal tahun 2016 ini bisa meningkatkan persatuan maupun kesatuan pada TNI, Polri, Darma Wanita maupun DPRD, khususnya di Sampit.

    “Menjaga persatuan dan kesatuan itu yang ingin kita gaungkan kepada masyarakat Kotim. Kami DPRD menginginkan bukan hanya umat nasrani, tetapi masyarakat Kotim, sama-sama menjaga keamanan situasi kondisi di wilayah kita masing-masing,” tandasnya. (ilm/beritasampit.com)