Ini Alasan Membentuk Kabupaten Kapuas Ngaju..Kecamatan Apa Saja Ya?

    KUALA KAPUAS-Masyarakat di wilayah hulu Kabupaten Kapuas menginginkan adanya pemekaran kabupaten. Mereka ingin daerahnya lepas dari Kapuas dan membentuk kabupaten baru yang diberi nama Kabupaten Kapuas Ngaju.

    Alasan masyarakat wilayah Kapuas Ngaju yang terdiri dari lima kecamatan yakni Kecamatan Mandau Talawang, Kapuas Hulu, Pasak Talawang, Kapuas Tengah dan Kecamatan Timpah ingin membentuk Kabupaten Kapuas Ngaju, adalah demi untuk pendekatan pelayanan publik pemerintah kepada masyarakat.

    Selama ini masyarakat wilayah hulu Kapuas cukup jauh jika ingin menuju ke pusat pelayanan publik Pemkab Kapuas. Karenanya, pemekaran kabupaten dianggap merupakan sebuah jawaban atas apirasi masyarakat yang menginginkan pelayanan publik dari pemerintah daerah dengan jarak tempuh yang cukup dekat.

    Nah, sehubungan adanya usulan pemekaran kabupaten itu  Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, mengatakan akan mempelajari kelayakan usulan pemekaran Kabupaten Kapuas Ngaju tersebut. 

    “Pemerintah daerah akan memepalajari kelayakannya bagaimana,” ujarnya usai melakukan rapat di Kantor Bappeda Kapuas, Selasa (28/7) siang.

    Menurut Ben Brahim pemekaran kabupaten itu baru sebatas wacana sehingga ia menyatakan tidak bisa menanggapinya terlalu jauh.

    “Itukan baru wacana jadi saya tidak bisa bicara,” katanya. Namun demikian, mantan Kadis PU Provinsi Kalteng itu menyatakan akan mempelajari usulan pembentukan Kabupaten Kapuas Ngaju tersebut, serta akan mengkonsultasikannya kepada Gubernur Kalteng.

    Sementara itu Kongres Pakat Dayak Kapuas Ngaju dan Deklarasi Pemekaran Kabupaten Kapuas Ngaju rencananya akan dilaksanakan akhir Agustus 2015 mendatang di Pujon Kecamatan Kapuas Tengah. Kongres itu sendiri bertujuan dalam rangka menampung dan menghimpun aspirasi yang sedang berkembang di masyarakat wilayah Kapuas Ngaju serta mendorong kerjasama masyarakat Kapuas Ngaju bagaimana membangun kabupaten yang baru.

    Nah, apabila wacana pemekaran kabupaten itu terwujud, maka bertambah satu lagi kabupaten baru hasil pemekaran dari Kabupaten Kapuas, setelah sebelumnya Kabupaten Pulang Pisau dan Kabupaten Gunung Mas.

    Sekedar diketahui wilayah hulu Kapuas kaya akan sumber daya alamnya. Karenanya, tidak heran jika banyak investor yang menanamkan investasinya di daerah sana dengan membuka usaha perkebunan kelapa sawit, perkayuan dan pertambangan.

    Sumber daya alam di wilayah hulu Kapuas selama ini cukup memberikan andil besar dalam peningkatan pendapatan asli daerah Kabupaten Kapuas. Nah, apabila wilayah hulu Kapuas lepas dari Kabupaten Kapuas, sudah barang tentu kabupaten itu akan kehilangan sebagian sumber pendapatannnya.(hd/beritasampit.co.id)