BPS Kapuas Kembali Bekali Peserta Petugas Susenas Jilid II

    KUALA KAPUAS – Badan Pusat Statistik Kabupaten Kapuas kembali menggelar pelatihan petugas lapangan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Tahun 2017 di Hotel Walet, Jalan A Yani, Kuala Kapuas.

    Kepala BPS Kabupaten Kapuas Hery B ST mengatakan dalam sambutannya, pelatihan kali ini merupakan pelatihan untuk gelombang kedua. “Sebelumnya untuk gelombang I sudah selesai beberapa waktu lalu,” ucapnya, Minggu (12/2).

    Dia menambahkan, petugas Susenas kali ini merupakan orang-orang terpilih. “Jadi saya yakin bahwa Bapak dan Ibu dapat menjalankan tugas dengan lancar dan baik,” ungkap Hery.

    Selain itu kata dia, kedatangan petugas Susenas akan ditunggu semua orang. “Terutama pemerintah,” ujarnya.

    Untuk diketahui, pelatihan gelombang kedua ini berlangsung dari tanggal 12 sampai dengan 15 Februari 2017 yang di ikuti 21 orang peserta. Terdiri dari 4 orang Petugas Pemeriksa Lapangan (PML) dan 17 orang Petugas Pencacah Lapangan (PCL). (Alfian/beritasampit.co.id).