Update Peringatan Dini Cuaca Provinsi Kalimantan Tengah 

    PALANGKA RAYA – Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kota Palangka Raya mengeluarkan peringatan kondisi cuaca Tanggal 15 Maret 2017.
    Pukul 17.00 WIB Berpotensi terjadi hujan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir/kilat dan angin kencang di wilayah beberapa wilayah Kalimantan Tengah.

    Adapun daerah itu diantaranya Kecamatan Kamipang bagian Timur, Tasik Payawan, Katingan Hilir bagian Utara, Pulau Malan, Sanaman Mantikei, Damang Batu, Kahayan Kuala, Mendawai bagian Utara, Maliku, Pandih Batu, dan berpotensi meluas ke wilayah Kec. Bukit Batu, Jekan Raya, Pahandut, Sabangau bagian Barat, Kahayan Tengah, Rakumpit, Tewang Sangalang Garing, Manuhing, Manuhing Raya, Miri Manasa, Kahayan Hulu Utara, Rungan Barat, dan sekitarnya. 

    Kondisi ini diperkirakan masih dapat berlangsung hingga pukul 18.30 WIB keatas.
    informasi ini bersumber sumber dari BMKG Palangka Raya

    (dsz/beritasampit.co.id)