Eyger Petinju Kalimantan: “Saya Akan Mengibarkan Bendera Indonesia di Tinju Dunia WBC” Semangat…

    KASONGAN – Putra Kalimantan Hamson Eyger Lamandau (22) tahun, terus mempersiapkan diri dalam pertandingan tinju dunia versi World Boxing Commision (WBC) kelas 53,5 Kg berhadapan dengan petinju asal Jepang Hanata Maruta (21) tahun tuan rumah.

    Ditangan pelatih Damianus Jordan anak asuhnya Eyger terus melakukan latihan sebelum keberangkatannya di Jepang tanggal (23/3).

    Eyger saat latihan

    Menurut Eyger dirinya sangat optimis akan membanggakan Indonesia di tinju dunia.

    “Saya berharap bisa membawa naik Bendera Indonesia berkibar di negara lain, dan khusus kalimantan semoga dengan apa yang saya lakukan ini akan ada lagi para petinju yang bisa bertanding ditingkat tinju dunia,” ucapnya dengan beritasampit via telpon. (22/03).

    Keoptimisan Eyger (Indonesia)  dapat mengalahkan rivalnya Hanata Maruta (Jepang) bukan tanpa alasan selain persiapan yang cukup matang motivasi dari orang tua yang menjadi sprit pendorong yang luar biasa.

    Iya harapan saya semoga bisa memberikan yang terbaik buat indonesia, terutama ibu saya yang sangat mengharapkan yang terbaik. Dengan dukungan yang diberi ibu saya menjadi modal penyemangat untuk tidak mengecewakan,” pangkasnya.

    Sekedar mengiatkan Eyger adalah salah Satu putra terbaik Petinju kelahiran Tumbang Sian, Kahayan Hulu Utara, Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah, akan tampil di kejuaraan tinju dunia tanggal 26 Maret 2017  dalam pertandingan (WBC) kelas bantang dan batam 53,5 Kg yang akan dilaksanakan 26 Maret 2017 akan merebutkan sabuk WBC dalam kejuaran tersebut.

    (Kwt/beritasampit.co.id)