HUT Ke-36, HWK Kalteng Laksanakan Training Quantum NLP Untuk Kembangkan Potensi Anggota

    PALANGKA RAYA – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Sayap Partai Golongan Karya, Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) Himpunan Wanita Karya (HWK) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan Training Quantum Neuro-Linguistic Programming (NLP) Hypnotherapy di Hotel Neo, Palangka Raya, Sabtu (25/3/2017).

    “Kegiatan Training Quantum NLP Hypnotherapy ini diselenggarakan dalam rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) HWK ke-36, yang puncaknya nanti akan dilaksanakan pada bulan April 2017 nanti,”ungkap Ketua HWK Kalteng, Hj Siti Nafsiah saat diwawancarai Berita Sampit.

    Menurut Nafsiah, kegiatan Training Quantum  NLP Hypnotherapy bermanfaat untuk pengembmgan potensi diri, pengembangan karir. kesehatan, bahkan membantu orang lain dalam berbagai hal.

    Narasumber dari Quantum NLP Hypnotherapy saat memberikan materi
    “Harapan Kedepannya HWK dapat memberikan manfaat kepada masyarakat Kalteng baik daribsisi kesehatan dan kesejahteraannya,”harapnya.

    Kegiatan ini diikuti oleh pengurus HWK Provinsi serta Kota Palangka Raya dan organisasi wanita serta perwakilan masyarakat. (nt/beritasampit.co.id)