​Astagaaa…Usai Salat Subuh, Pria Ini Jadi Korban Tabrak Lari

    SAMPIT – Kejadian Nahas Menimpa Subarjo Bin Sahari (50) yang bekerja sebagai Pedagang itu beralamat Jalan Tjilik Riwut Km. 34 No. 2 Rt. 011/004 Desa Cempaka Mulia, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), menjadi korban tabrak lari oleh sebuah Mobil.

    Dari tabrak lari itu, ia mengalami luka robek dan memar dikepala hingga luka lecet dibagian punggung. Kejadian itu bermula pada hari Sabtu, 5 Agustus 2017 pada pukul 04.30 WIB, dijalan Tjilik Riwut Km. 34.

    Kapolres Kotim, AKB Muchtar Supiandi Siregar SIK, melalui Kapolsek Cempaga Iptu Harno menerangkan bahwa kendaran mobil dalam proses lidik dengan pejalan kaki itu dan pengemudi.

    “Saksi-saksi Padliansyah (48) Mispul (54) Anang Kustar (53) tidak ada kerugian Materil dari kejadian tersebut. Adapun kronologis Sewaktu korban  Subarjo menyeberang jalan dari kanan jalan menuju kiri jalan dari arah sampit menuju arah palangkaraya Jalan Tjilik Riwut Km. 34 dengan tujuan kerumah korban,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Minggu (6/8/2017).

    Lanjutnya, yang berada di seberang jalan selesai dari sholat subuh dari masjid secara bersamaan datang mobil dari arah sampit menuju arah Palangka Raya. Kemudian korban tertabrak dan terseret kurang lebih sekitar 200 meter dalam posisi tengkurap di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

    “Setelah menerima laporan pihak kita mendatangi TKP dan mengevakuasi korban serta melakukan olah Tkp untuk mengamankan BB dan melakukan penyelidikan penyidikan,” demikiannya.

    (jmy/beritasampit.co.id)