​Titik Api Muncul Kembali Dibagian Selatan Kotim, Tim Kesulitan Sampai Lokasi

    SAMPIT – Nampaknya kebakaran lahan (Karhan) di Kotawaringin Timur (Kotim), tiap harinya kian tak terbendung dengan cuaca panas tanpa adanya turun hujan lebih dari sepekan belakangan ini.

    Kini kembali kabar terbaru dari Sutoyo Kabid Darurat dan Logistik BPBD Kotim, menginformasikan kepada beritasampit.co.id, Senin (11/9/2017), bahwa titik api kembali muncul dari pantauaan hospot pemantau titik api di daerah kecamatan Mentaya Hilir Selatan (MHS). “Tim posko disana sudah bergerak menuju titik yang muncul di hospot di daerah kecamatan Mentaya Hilir Selatan,” ujar Sutoyo.

    Akn teti menurut informasi tim posko MHS bahwa titik api sampai saat ini sulit untuk ditangani dikarenalkan tidak adanya akses jalan menuju lokasi sehingga membuat tim Karhutla MHS kesulitan. “Sampai saat ini tidak dapat diatasi karena tidak adanya aksesjalan menuju titik hospot,” terang Sutoyo.

    (fzl/beritasampit.co.id)