​Ini Yang Dilakukan DPRD Katingan Terkait Raibnya Dana  APBD Katingan Rp 100 Miliar

    KASONGAN – Beredar kabar bahwa masyarakat Kabupaten Katingan, dikejutkan dengan raibnya dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Katingan sebesar Rp 100 Miliar yang di simpan disalah satu Bank BTN di Jakarta. Hingga sekarang uang tersebut tersisa Rp 935 Juta.

    Ketua DPRD Katingan Ignatius Mantir L. Nusa Mengatakan terkait kejanggalan ini nantinya akan ditelusuri DPRD Katingan dan juga untuk mempertanyakan kenapa hal tersebut bisa terjadi. Terkait Masalah anggaran tersebut DPRD Katingan akan mengambil langkah-langkah dan segera dirapatkan.

    Pihaknya juga akan membentuk pansus untuk menulusuri masalah ini, sambil menunggu proses yang dilakukan pihak kepolisian terlebih dahulu. “Langkah kita selanjutnya akan melakukan rapat pembentukan Tim Pansus untuk menulusuri masalah tersebut,” ungkapnya kepada wartawan, Jumat (15/9/2017).

    Informasi yang di terima pihaknya, kasus ini sedang di tanggani Polda Metro Jaya dan sudah dilaporkan pemerintah Kabupaten Katingan ke Polda Kalteng.

    “Masalah ini harus kami usut betul-betul guna mencari siapa dalang dan pemainnya. Sehingga untuk kasus ini di kepolisian, kami masih belum tahu perkembangannya. Informasi terakhir ditanggani langsung Mabes Polri, karena ada dua laporan di dua wilayah,” pungkasnya.

    (ar/beritasampit.co.id)