Melawan Lupa !!!, HMI dan KAHMI Katingan Pelopori Nonton Bareng Film Pemberontakan G30S/PKI

    KASONGAN – Sejumlah Organisasi Kemasyarakatan Pemuda ( OKP) diantaranya Himpunan Mahasiswa Islam ( HMI) dan Koprs Alumni Mahasiswa Islam (KAHMI)   Katingan pelopori nonton bareng Film Gerakan 30 September Partai Komunis Indonesia ( G30S/PKI) di halaman Kantor Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Indonesia ( DPD KNPI) Katingan, Jumat ( 29/9/2017) Malam ini. Hadir dalam acara tersebut Camat Katingan Hilir, Ardiansyah, Danramil 1015-03 Kasongan Peltu Imansyah dan ratusan pemuda-pemudi Kabupaten Katingan.

    Camat Katingan Hilir, Ardiansyah mengatakan, sejarah kelam Indonesia yakni G 30 S / PKI mungkin hanya didapat dengan membaca sejarah maupun mendengarkan cerita orangtua. “Namun pada kesempatan ini adik-adik mahasiswa dan pelajar sekalian akan menyaksikan langsung bagaimana kisah atau fakta lengkapnya,” Tuturnya.

    Ditempat yang sama, Danramil 1015-03 Kasongan, Peltu Imansyah menuturkan, antusiasme masyarakat untuk menyaksikan pemutaran film G30S / PKI sangat baik. “Jadi sejarah ini tidak boleh kita lupakan, intinya seperti itu. Harapan kita masyarakat jangan hanya nonton filmnya saja, tetapi dengan film yang di tonton ini supaya masyarakat mengerti dengan peristiwa yang terjadi. ‎Ini merupakan kali kelima dilaksanakan pemutaran di Kasongan dan masih banyak lagi permintaan dari masyarakat kepada Koramil Kasongan untuk melakukan pemutaran ini,” Ungkap Peltu Imansyah.

    Sementara itu, Ketua DPD KNPI Katingan  Edy Ruswandi saat dimintai tanggapan terkait kegiatan sejumlah Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP), menyambut baik acara yang digagas oleh HMI dan KAHMI melaksanakan kegiatan nonton bareng untuk mengingat kembali peristiwa sejarah yang kelam yakni pemberontakan G30S/PKI pada waktu itu.

    “Saya sangat mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan nonton bareng film pemberontakan G30S/PKI yang di gagas oleh HMI dan KAHMI Katingan ini. Pasalnya kaum pemuda-pemudi mapun masyarakat di kabupaten katingan ini harus tau yang namanya sejarah kelam bangsa indonesia yang dilakukan oleh PKI waktu dulu. Jadi kita harus melawan lupa sejarah yaitu dengan mengingat kembali sejarah ini,” ujat Edy.

    Edy Ruswandi juga mengatakan bahwa Pemuda harus tau sejarah, serta  harus menguatkan ideologinya yakni ideologi Pancasila yang berdasarkan ketuhanan yang maha esa, dan menolak faham komunis yang bertentangan dengan sila pertama Ketuhanan Yang Maha Esa.

    Sebelumnya, Ketua Panitia Riky melaporkan, kegiatan nonton bareng ini dilaksanakan oleh beberapa organisasi seperti HMI, KAHMI, GPII dan GMNI. Adapun jumlah peserta mencapai 170 orang yang meliputi tokoh masyarakat, mahasiswa, pelajar dan masyarakat umum.(ar/beritasampit.co.id)
    Redaktur : Edy Ruswandi