Empat Hari Lagi Pesta Pilkades Serentak Dilaksanakan, Komisi III Berharap Begini…

    SAMPIT – Pilkades serentak se Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) tinggal menghitung hari dilaksanakan. Persiapan demi persiapan sudah dimatangkan oleh Panpilkab Kabupaten, sampai pada tingkat desa untuk memperlancar pelaksanaannya.

    Dalam hal ini, pihak Komisi III DPRD Kotim berharap tidak ada kendala teknis lagi dilapangan saat hari masa pencoblosan nanti di lapangan. “Kami harap tidak ada halangan, semua berjalan lancar, dan aman itu yang paling utama,” pungkas Ketua Komisi III Rimbun ST dibincangi wartawan Selasa (17/10/2017) tadi siang.

    Rimbun juga mengharapkan, dalam sisa empat hari terhitung sampai pada hari yakni Tanggal 21 September 2017, dalam pekan ini tidak ada masalah serius yang dapat mengganggu jalannya proses pencoblosan dilapangan.

    “Saya harapkan semua pihak bisa saling menghargai, masyarakat juga sama-sama memantau jalannya pemilihan itu nantinya di masing-masing desanya. Dan tidak kalah pentingnya yakni saling mengingatkan satu sama lainnya bahwa pentingnya kebersamaan,” timpalnya.

    Dia menyampaikan dalam pemilihan calon kades itu nantinya, siapapun yang terpilih itulah suara terbanyak yang pantas didukung oleh masyarakatnya, bahkan dia berpesan agar para calon kades terpilih nantinya tetap mengutamakan kepentingan masyarakat secara umum.

    “Inikan termasuk pertarungan politik, intinya siapapun yang terpilih wajib mengedepankan kepentingan secara menyeluruh,” tutupnya.(drm/beritasampit.co.id)

    Editor: DODY