WASPADA… Razia Zebra di Sukamara Dimulai

    SUKAMARA – Selama Januari hingga Oktober 2017 tercatat sudah 16 kali kecelakaan lalu lintas (laka lantas) terjadi di Kabupaten Sukamara. 

    Dari data Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sukamara terdapat 11 korban kasus laka meninggal dunis, 3 orang luka berat dan 16 orang luka ringan.

    Kapolres Sukamara, AKBP Rade M Sinambela melalui Kasat Lantas, Iptu Azmi HP mengatakan jumlah tersebut meningkat jauh jika dibandingkan 2016 yang hanya terjadi10 laka lantas.

    “Jumlahnya meningkat kalau dibanding tahun lalu, ada beberapa faktor seperti faktor manusia, sarana prasarana, dan faktor alam seperti cuaca buruk,” ujar Azmi, Rabu (1/11/2017).

    Dijelaskannya, faktor utama yang menyebabkan tingginya laka di Sukamara adalah masih belum pahamnya masyarakat dengan aturan serta rambu – rambu dalam berlalu lintas.

    “Selain itu kondisi jalan didalam kota juga mempengaruhi dimana jalan yang bagus membuat pengendara lalai dan memacu dengan kecepatan tinggi,” terang Azmi.

    (sya/beritasampit.co.id)
    Editor: Muhammad A