Panwaslih Kapuas Berikan Pendidikan Politik Kepada Pemilih Pemula

    KUALA KAPUAS – Untuk mensukseskan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2018, pemilihan anggota legislatif, serta pemilihan Presiden dan Wakil Presiden mendatang, Panitia Pengawasan Pemilih (Panwaslih) Kabupaten Kapuas memberikan pendidikan politik kepada pemilih pemula, seperti pelajar dan mahasiswa.

    Pendidikan politik itu dilakukan melalui sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif yang dilaksanakan di Aula Hotel Permata Inn, Kota Kuala Kapuas, Senin (13/11/2017).

    Ketua Panwaslih Kapuas, Iswahyudi Wibowo, mengatakan, bahwa tujuan dari kegiatan sosialisasi yang digelar pihaknya itu untuk memberikan pendidikan politik, dan pemahaman tentang pentingnya tugas serta peran Panwaslih kepada masyarakat, khususnya para pemilih pemula. 

    Di mana, lanjut Iswahyudi, materi yang disampaikan pihaknya, yakni tentang pengawasan dan penanganan pelanggaran pemilu, pengawasan tahapan pemilu dan pemilihan, dan materi tentang pemilu demokrasi dan nilai-nilai dasar pemilu.

    “Melalui kegiatan ini kami berharap para peserta dalam sosialisasi ini bisa menyampaikan kepada saudara, keluarga, teman, dan lingkungan sekitar apa yang telah disampaikan oleh pemateri,” ungkapnya.

    Dengan demikian, katanya, maka partisipasi pemilih dalam pesta demokrasi yang akan datang bisa meningkat. (Ps/beritasampit.co.id)