Balitbang Kota Palangka Gelar Rakorda Kelitbangan Tahun 2017

    Editor: A. Uga Gara

    PALANGKA RAYA – Badan penelitian dan pengembangan (BALITBANG) Kota Palangka Raya, gelar rapat koordinasi daerah (Rakorda). Acara berlangsung di GPU Palampang Tarung Jln. Tjilik Riwut Km. 5 Palangka Raya, Kamis (30/11/2017).

    Walikota Palangka Raya, H.M. Riban Satia dalam sambutan sekaligus membuka acara, pelaksanaan Rakorda akan membawa angin segar dalam perumusan kebijakan pembangunan daerah Kota Palangka Raya.

    “Dengan melibatkan pihak yang profesional dibidangnya, tentu akan meningkatkan kinerja dari SOPD terkait dalam merumuskan dan merencanakan strategi kedepannya” ucap Riban seraya berharap.

    Sementara itu, Kepala Balitbang Kota Palangka Raya, Barit Rayanto dalam laporannya mengatakan, tujuan dari Rakorda ini diharapkan terciptanya konsolidasi dan sinergitas program Balitbang dengan segenap pihak di linkungan Kota Palangka Raya, terkait beberapa pertimbangan dalam perumusan kebijakan.

    Rakorda mengusung tema, “peran strategis badan penelitian dan pengembangan kota Palangka Raya dalam perumusan kebijakan pembangunan daerah melalui pendekatan kegiatan penelitian dan pengembangan”.

    Peserta yanh hadir dari unsur Struktur Organisasi Perangkat Daerah (SOPD), Perguruan Tinggi, UPT perencanaan dan Camat se Kota Palangka Raya. (apr/beritasampit.co.id)