Banyak Kepentingan Masyarakat yang Harus Diakomodir

    KUALA PEMBUANG – Masih banyaknya aspirasi dan usulan warga atau masyarakat yang belum terakomodir di tahun ini, maka hendaknya pada tahun berikutnya diharapkan kepentingan masyarakat yang belum terakomidir itu dapat diakomodir.

    Hal ini dikatakan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan H Ahmad Ruswandi kepada wartawan, kemarin di Kuala Pembuang.

    Karena ujar politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuagan (PDIP) ini, dari laporan hasil reses yang disampaikan masing-masing Dapil, baik Dapil I, II dan III, beberapa waktu lalu, ternyata cukup banyak aspirasi ataupun usulan masyarakat yang disampaikan.

    Tentunya, masyarakat yang menyampaikan usulan dan aspirasinya itu mengharapkan agar semua yang mereka sampaikan dapat diakomodir dan direalisasikan pada tahun berikutnya.

    “Itulah keinginan masyarakat, mereka mengharapkan dari usulan yang dismapikan melalui wakil-wakilnya di dewan itu bisa diakomodir dan direalisasikan pada tahun berikutnya”, ujarnya.

    Dirinya juga menyadari, masih banyak keinginan dan kepentingan masyarakat yang belum terakomodir semua di tahun ini. Untuk itu, dirinya berharap agar di tahun berikutnya, kepentingan masyarakat harus didahulukan, yangmana usulan-usulan yang disampaikan melalui anggota dewan saat reses itu hendaknya bisa ditampung dan diakomodir pihak Pemkab Seruyan.

    Karena, kepentingan masyarakat ini memang harus diutamakan, apalagi usulan yang disampaikan itu betul-betul mendesak dan sangat dibutuhkan. Maka, diharapkan agar bisa diakomodir dan direalisasikan pada tahun berikutnya, yakni tahun 2018.

    “Kami menyadari, tidak semua usulan atau kepentingan masyarakat yang dapat diakomodir. Hal ini, karena keterbatasan anggaran yang ada, sehingga tidak semuanya dapat ditampung dan disetujui”, jelasnya, (12/12/2017).

    Kendati demikian ujarnya, hendaknya pihak Pemkab Seruyan melalui dinas instansi terkait, betul-betul memperhatikan aspirasi dan kepentingan masyarakat yang telah disampaikan pada saat rapat Paripurna beberapa waktu lalu.

    Apabila, anggaran yang tersedia nantinya mencukupi dan memenuhi, maka hendaknya usulan masyarakat bisa diakomodir dan diutamakan. “Namun, hendaknya juga usulan itu bisa dikrocek, mana yang memang prioritas maka harus didahulukan, karena itu untuk kepentingan masyarakat juga”, katanya.

    Dia juga menambahkan, pihaknya selaku anggota legeslatif juga akan berupaya semaksimal mungkin untuk membantu, karena usulan atau aspirasi yang disampaikan itu adalah untuk kepentingan masyarakat. Selama itu, ada hubungannya untuk kepentingan masyarakat, maka pihaknya akan selalu mendukungnya.

    “Kami akan selalu mendukung apa yang menjadi kepentingan masyarakat, karena kepentingan masyarakat yang memang harus kita utamakan. Selama anggarannya tersedia, dan yang jelas usulan itu mana yang lebih prioritas ang didahulukan”, tandasnya.

    (its/beritasampit.co.id)