Yuk Semarakan Pemecahan Rekor MURI HUT Kotim, Banyak Hadiah Menarik Lho…

    SAMPIT – Tinggal dua hari lagi, pelaksnaan pemecahan rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia atau MURI, penyajian terbanyak nasi kuning menggunakan beras siam epang akan digelar bersamaan dengan peringatan Hari Jadi Kabupaten Kotawaringin Timur ke 65.

    Selain digelar apel peringatan HUT Kotim, pabnitia pelaksana juga menyiapkan 5000 bungkus nasi kuning untuk peserta rekor MURI.

    Kegiatan tersebut akan digelar di Satdio 29 November Sampit, pada Minggu 7 Januari 2017 pukul 06.30 WIB. Adapun hadiah yang disiapkan dalam kegiatan itu yakni seperi Kulkas, Mesin Cuci, Kipas Angin dan elektronik lainnya.

    Pemecahan Rekor MURI ini dilaksanakan oleh Karang Taruna Kabupaten Kotim dan KNPI Kotim. Sejauh ini persiapan untuk pemecahan rekor MJURI sudah hampir 70 persen.

    Kegiatan ini terbuka untuk umum dan bagi masyarakat yang ingin ikut dalam kegiatan ini bisa langsung datang dan menerima kupon doorprize dari panitia.

    “Kita semarakan kegiatan ini. Ada banyak hadiah disiapkan panitia pelaksana. Maka dari itu ayo kita dukung pemecahan Rekor MURI ini,” ungkap Ketua pelaksana pemecahan Rekor MURI penyajian terbanyak nasi kuning, Alang Arianto.

    (raf/beritasampit.co.id)