Mayat Yang Ditemukan di Palangka Raya Ternyata Sudah Membusuk

    PALANGKA RAYA – Penemuan sesosok mayat yang sudah membusuk di sebuah rumah yang menghebohkan warga di Jalan Nyai Rendem, Cempaka Kota Palangka Raya, diketahui adalah seorang pria tua bernama Helmut Suhut (72).

    Menurut pengakuan anak mantu korban, Kilat (38) yang beralamat di Jalan Garuda. Kepada beritasampit.co.id, mengatakan bahwa mertuanya (korban) tinggal sendiri dirumah tersebut sudah sekitar 4 bulan.

    “Orang tua kami memang tinggal sendiri, sejak beberapa bulan yang lalu, dia tinggal dibelakang, karena dibagian depan rumah tersebut dikontrakkan,” tuturnya, Senin (15/1/2018) malam.

    Ungkap Kilat kembali, bahwa walnya dirinya dikabarkan melalui via telpon yang diterimanya sekitar pukul 19.00 Wib dari seseorang yang yang mengaku tamu mertunya.

    “Tadi ada tamu yang kerumah, karena sudah lama mengetuk pintu dan tidak ada sahutan dari dalam dan mencium bau tidak sedap, diapun merasa curiga lalu menghubungi kami,” terangnya.

    Akhirnya Kilat menuju rumah yang ditempati mertuanya yang berada di Jalan Nyai Rendem tersebut.

    Setibanya tempat kejadian orang sudah banyak berkumpul dan Kilat pun berusaha masuk kedalam rumah yang saat itu dalam keadaan terkunci.

    “Lalu kami congkel dengan linggis dan peralatan lainnya, setelah pintu terbuka kamipun mencium bau yang tidak enak, lalu kami periksa kedalam kamar, ternyata orang tua kami sudah tidak bernyawa lagi dengan posisi terlentang,” sambung kilat.

    Untuk diketahui, bahwa terkait dengan penyebab matinnya laki-laki yang sudah melewati usia paruh baya tersebut belum ada konfirmasi dari pihak Kepolisian, karena sampai saat ini lagi dilakukan visum et repertum oleh team Dokter diruangan kamar jenazah Rumah Sakit dr Doris Sylvanus Palangka Raya.

    (Fr/beritasampit.co.id)