Jembatan Yang Ambruk di KM 105. Hambat Pasokan Gas Elpiji 3 Kg ke Kobar

    PANGKALAN BUN – Jembatan yang ambruk di Jalan Trans Kalimantan Pangkalan Bun-Sampit di KM 105, yang sekarang masih sedang perbaikan, ternyata menghambat pasokan subsidi Gas Elpiji 3 Kilogram (Kg) ke Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).

    Hal tersebut, diungkapkan oleh Ketua DPRD Kabupaten Kobar Triyanto, saat konfirmasi kepada H.Amin Santang Ketua Hiswana Migas Kalimantan. Bahwa di Kobar pasokan Gas Elpiji 3 Kg semakin langka.

    “Informasi yang saya ketahui dari pihak PT Pertamina dan Ketua Hiswana Migas Kalimantan H Amien Santang, penyebab kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg, karena pasokannya terkendala. Yakni kondisi jembatan yang sempat putus di ruas Jalan Trans Sampit-Pangkalan Bun KM 105 masih dalam perbaikan. Sehingga armada yang biasa memasok atau mendistribusikan ke Kobar belum bisa melewati jembatan ini,” ujar Triyanto.

    Menurut Triyanto, dari keterangan pihak PT Pertamina akibat kendala tersebut pasokanya tidak bisa maksimal. Karena hanya menggunakan armada kecil.

    Sehingga pendistribusiannya ke Kobar hanya dalam jumlah tidak terlalu banyak.

    Lantaran jika dipaksakan memasok menggunakan armada besar seperti biasanya, dikwatirkan jembatan rusak kembali, disamping itu tidak diperbolehkan petugas terkait melintasinya.

    “Dari keterangan pihak PT Pertamina yang disampaikan ke kita. Total beban muatan jika menggunakan armada besar seperti biasanya bisa mencapai sekitar 25 ton. Dengan berat ini lah maka diputuskan pendistribusiannya dikurangi mereka. Karena hanya menggunakan armada kecil, lantaran jika dipaksakan masih tidak kuat ruas jembatannya. Apalagi jalur perkebunan itu,” papar Triyanto.

    Namun demikian, walaupun ada penjelaskan dari pihak PT Pertamina adanya keterlambatan pasokan Gas Elpiji 3K, pihaknya tetap mendorong agar PT Pertamina segera mencari solusi untuk bisa mempercepat menormalkan pemasokan gas elpiji di Kobar.

    Sehingga masyarakat Kobar yang kurang mampu tidak merasa kesulitan mendapatkan Gas Elpiji 3Kg.

    (Man/Beritasampit.cp.id)