Resmi Ditetapkan Sebagai Paslon “Suara-Hati”, Apa Komentarnya?

    KUALA PEMBUANG – Ditetapkannya sebagai calon bupati dan wakil bupati, pasangan calon (Paslon) Yulhaidir-Iswanti (Suara-Hati) mengharapkan pemilihan kepala daerah (Pilkada) dapat berjalan dengan cara yang baik, tidak saling menjatuhkan satu sama lain.

    “Seluruh pendukung kami dan juga masyarakat Seruyan bisa menjaga ketertiban, keamanan dan demokrasi dilaksanakan dengan sopan satun, tidak saling menghujat dan menjatuhkan, kita ingin pilkada ini bisa berjalan lancar,” harapnya usai penetapan calon. Senin, 12/1/2018.

    Ketika ditanyakan langkah selanjutnya setelah ditetapkan sebagai paslon “Suara-Hati” dirinya menjelaskan akan melakukan kunjungan kedesa-desa untuk melakukan sosialisai, sedangkan nomor urut akan kami dapatkan besok.

    Ia menjelaskan jika paslon Suara-Hati terpilih nanti hal pertama yang akan dilakulan adalah pembenahan kepada pegawai tidak disiplin akan ditertibkan, lalu akan meprioritaskan pembangunan akses jalan Kuala pembuang-Telaga Pulang, dan Telaga Pulang – Hanau, Rantau Pulut sampai Suling Tambun.

    “Kita ingin Seruyan ini satu kesatuan, kedepannya kita tidak lagi melewati Kotim untuk menuju bagian utara seruyan, dan dengan adanya jalan dari Kuala Pembuang sampai telaga dan suling tambun, otomatis akan membuka lapangan pekerjaan dan ekonomi masyarakat juga akan meningkat karena arus transportasi tidak melewati wilayah daerah lain,” tuturnya.

    Tambahnya, ia menargetkan pembangunan jalan tersebut dalam kurun waktu 5 tahun, karena jarak jalan tersebut panjang Kuala Pembuang-Suling Tambun. “Kita akan shering dengan provinsi dan pemerintah pusat, kebutulan partai penggusung kita ini singkron dengan provinsi dan pusat,” pungkasnya.

    (rdi/beritasampit.co.id)