Wartawan, Mitra Pemerintah

    KUALA KAPUAS – Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun 2018 yang berpusat di Buntok, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), rencananya akan dihadiri langsung oleh Pjs Bupati Kapuas Ermal Subhan. Namun mendadak kehadirannya digantikan oleh Sekretaris Dinas Kominfo Kabupaten Kapuas Dr H Suwarno Muriyat, Kamis (15/3) malam.

    Ketidakhadiran orang nomor satu di Kota Air tersebut dikarenakan mendapat tugas khusus dari Gubernur Kalimantan Tengah H Sugianto Sabran terkait Dinas yang dipimpinnya yaitu Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Kalimantan Tengah (Kalteng).

    Bahkan dalam sambutannya Gubernur Kalimantan Tengah menyampaikan alasan ketidak hadiran Pjs Bupati Kapuas itu karena menadapat tugas khusus darinya.

    Sementara dalam arahannya terkait Pelaksanaan HPN dan HUT PWI ke 72 di Buntok itu, Gubernur Kalimantan Tengah itu menyebutkan wartawan adalah mitra pemerintah untuk memantau hasil pembangun langsung dari bawah.

    Menurutnya, dari informasi para awak media juga, dirinya mengetahui mana program tepat dan mana program yang kurang bermanfaat bagi masyarakat.

    Oleh karena itu, Sugianto sangat berharap kepada para wartawan dapat terus bermitra dengan pemerintah, baik dalam menyampaikan keluhan dan aspirasi dari masyarakat hingga hasil capaian pembangunan dapat diketahui dengan seluas-luasnya oleh masyarakat.

    “Wartawan adalah mitra pemerintah. Gubernur, Bupati dan Walikota tidak akan tahu keluhan masyarakat kalau tidak dari wartawan. Oleh karena itu kita sangat mengapresiasi kinerja para wartawan selama ini,” katanya.

    Sementara itu Mantan Kabag Humas dan Protokol Setda Kapuas saat dibincangi Anggota PWI kabupaten Kapuas sebagai pengirim terbanyak saat HPN di Buntok mengutarakan, bagi Pemkab Kapuas wartawan berfungsi sebagai pemberi segala informasi kepada masyarakat sekaligus penyalur kritik, saran dan aspirasi dari masyarakat kepada pemerintah.

    “Selama ini wartawan media cetak, elektronik maupun online sangat besar perannya dalam kelancaran pembangunan sekaligus memajukan Kabupaten Kapuas, mereka adalah mitra utama kami yang akan terus kami pelihara agar tetap harmonis dan berperan secara proposional dan profesional,” ucap H Suwarno Muriyat.

    (irfan/beritasampit.co.id)