Harus Sejak Dini Terapkan Pendidikan Berkarakter

    SUKAMARA – Upaya Pemerintah Kabupaten Sukamara dalam meningkatkan pendidikan karakter bagi anak usia dini penting dan wajib dilakukan.

    Hal itu bertujun agar setiap generasi memiliki karakter yang baik untuk dapat membangun bangsa.

    Ketua Himpunan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini (Himpaudi) Kabupaten Sukamara Tri Hartati mengatakan bahwa pendidikan karakter harus diterapkan sejak dini yaitu saat anak berusia nol hingg enam tahun dimana otak anak sedang berkembang dengan cepat.

    “Karena dalam usia tersebut anak sangat cepat menerima dan menyerap informasi tidakakan melihat baik buruknya, karena itu kita harus bisa memberikan karakter agar anak bisa memilih yang baik,” ujar Tri Hartati, Selas (20/3/2018)

    Menanamkan pendidikan karakter terhadap anak sejak usia dini merukapan hal yang penting dan baik, sehingg diharapkan dapat diterapkan anak dimasa depan.

    “Tentunya kedepan juga akan bisa diterapkan dengan baik dalam kehidupan dimasa depan. Jadi, anak sudah memiliki karakter yang sudah ditanamkan dari PAUD,” tukasnya.

    (enn/beritasampit.co.id)