Pemko Segera Bentuk Tim Pencadangan Lahan TNI AU

    PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya segera membentuk tim pendampingan dalam pencadangan lahan untuk TNI Angkatan Udara (AU). Hal itu diungkapkan Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, H Rojikinnor kepada awak media.

    Menurut Rojikinnor, pencadangan lahan untum TNI AU sebenarnya bukan ranah Pemerintah Kota Palangka Raya. Melainkan ranah Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.

    Kendati demikian, karena rencana lahan tersebut berada dalam wilayah Kota Palangka Raya, maka Pemko akan membentuk tim untuk mendampingi Pemprov Kalteng.

    Tim tersebut rencananya diketuai Asisten I Pemko Palangka Raya. “Mungkin sekretarisnya nanti dari Bappeda Kota Palangka Raya,” katanya.

    Mengenai tugasnya kata Rojikinnor, tim tersebut akan melakukan koordinasi dengan pemprov soal lokasi yang akan dicadangkan untum TNI AU. “Ini penting, jangan sampai lahan yang dicadangkan ada izin tertentu seperti pemanfaatan lahan perkebunan atau tambang,” jelasnya.

    Sementara kata Rojikinnor, yang mengeluarkan izin tersebut adalah dari Pemsrintah Provinsi. “Jadi yang tau lahan tersebut sudah dikuasai atau belum adalah Provinsi,” tegasnya. (din/beritasampit.co.id)