Bupati Kotim Ajak Masyarakat Rutin Donor Darah 3 Bulan Sekali

    SAMPIT- Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), H Supian Hadi yang juga Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sampit, mengajak masyarakat untuk rutin donor darah.
    Supian Hadi menjelaskan, masyarakat harus aktif mendonorkan darah. Hal itu bertujaan agar stok darah di PMI tidak kehabisan dan stok darah di PMI selalu ada saat diperlukan.
    “Selain bagus untuk kesehatan tubuh, aksi sosial itu juga membantu ketersediaan darah di PMI agar tidak kehabisan” jelasnya. Jum’at (13/4/2018)
    Ia juga mengatakan, untuk mendorong masyarakat untuk aktif mendonor darah, pendonor akan diberikan hadiah motor yang di undi melalui kupon yang di sediakan oleh PMI setiap mendonor. Hadiah tersebut akan diundi pada waktu ulang tahun PMI Kotim tanggal 17 September 2018 mendatang.
    “Dengan adanya seperti itu, masyakat pasti akan aktif mendonorkan darahnya untuk kemanusiaan” katanya.
    Ia berharap masyarakat senantiasa mendonorkan darahnya setiap 3 bulan sekali secara rutin untuk membantu dan menambah stok darah di PMI Kotim.
    “Saya sangat berharap masyarakat Kotim bisa meluangkan waktunya sebentar untuk donor darah 3 bulan sekali di PMI Kotim,” harapnya.
    (put/Beritasampit.co.id)