7.116 Siswa SLTP di Kotim Ikuti UN

    SAMPIT – Sebanyak 7.116 siswa Sekolah Lanjut Tingkat Pertama (SMP) se Kabupaten Kotawaringin Timur akan mengikuti ujian nasional (UN) pada besok hari (Senin, Red).

    Hal ini seperti yang disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kotim, Bima Ekawardana, kepada beritasampit.co.id, Minggu (22/4/2018).

    “Data dari rekap, ada 7.116 siswa SMP dan MTS mengikuti UN pada tahun 2018 ini,” ujarnya.

    Dari jumlah itu, terdiri dari 122 sekolah yang ada di Kotim. Ada yang melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan ada juga yang melaksanakam Ujian Nasional Kertas dan Pensil (UNKP).

    ” 122 sekolah ada yang mengikuti UNBK dan UNKP, dan jumlah keseluruhan yang mengikuti UN sekitar 7.116 siswa SMP dan MTS,” katanya.

    Bima mengungkapkan, sekolah yang melaksanakan UNBK itu karena fasilitas komputernya memadai, listriknya dan internetnya ada, sedangkan sekolah yang melaksanakan UNKP itu karena fasilitas komputernya kurang memadai, tidak ada aliran listrik dan internet.

    “Untuk tahun ini masih ada sekolah yang melaksanakan UNKP, sekolah yang melaksanakan UNKP itu di sebabkan, fasilitasnya komputernya kurang, jaringan internetnya tidak ada,” ucapnya.

    Bima berharap, untuk sekolah yang melaksanakan UNKP tahun ini bisa melaksanakan UNBK pada tahun depan dan fasilitas komputernya sudah memadai.

    “Saya berharap tahun depan sekolah yang tidak bisa melaksanakan UNBK, mudah-mudahan saja tahun depan bisa melaksanakannya,” harapnya.

    (put/beritasampit.co.id)