Polres Katingan Gelar Lomba Adzan

    KASONGAN – Sebanyak 120 orang peserta dari kalangan berusia muda di wilayah Kabupaten Katingan antusias mengikuti lomba adzan yang digelar Polres Katingan, bertempat di Masjid Agung Al-Muhajirin, Kereng Pangi, Kecamatan Katingan Hilir, Sabtu (28/4/2018).

    Kegiatan lomba tersebut dalam rangka menyemarakkan peringatan HUT Polda Kalteng yang ke- 23 tahun. Dibuka langsung Kapolres Katingan, AKBP Eliester Bahagia Dharma Ginting SH SIK MH.

    Eliester Bahagia Dharma Ginting mengatakan, selain untuk menyemarakkan HUT Polda Kalteng, kegiatan ini juga untuk mengajarkan kepada generasi muda dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan yaitu dengan melalui lomba adzan.

    “Anak-anak muda ini harus di siapkan sejak dini dalam kehidupan keagamaan, terutama untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaaan pada Allah SWT, sehingga menjadi generasi muda yang memiliki moralitas tinggi dan berakhlak mulia,” terangnya.

    Lanjut Kapolres yang akrab dipanggil dengan nama Dharma Ginting ini, selain bertujuan untuk membangkitkan kepercayaan diri anak muda. Dengan adanya lomba ini diharapkan akan dapat meningkatkan keimanan dan akhlak generasi penerus bangsa.

    “Dengan melantunkan adzan akan melatih aklaq dan tingkah lakunya. Ini kewajiban kita sebagai umat muslim untuk menggalakkan kegiatan melalui pendidikan agama dan budi pekerti,” pungkasnya.

    (ar/beritasampit.co.id)