Aktivis Muda Barito Utara, Memantapkan Pemenangan Abdul Hafid Menuju DPD RI

    MUARA TEWEH – Dengan dinyatakannya lolos Abdul Hafid (AHD) pada tahap pertama untuk maju sebagai kandidat anggota DPD RI melalui pemilu 2019 nanti, maka membuat para aktivis Kalteng memusatkan konsentrasi langkah-langkah pemenangan.

    Hal itu di sambut baik oleh salah satu aktivis muda Barito Utara, Saleh Purwanto SE yang menyambut baik lolosnya pada tahap awal AHD.

    “Ini kabar gembira tentunya untuk kita aktivis muda, dimana dengan lolosnya beliau maka memastikan kita akan berjuang lebih lagi ” ujar SHP di Muara Teweh.

    Dengan demikian tambahnya, majunya AHD adalah langkah positif untuk memutar balik kan stigma dan menaikan kepercayaan demokrasi bagi para aktivis muda.

    Dimana sejauh ini, sudut pandang politik sangat miris. Bahwa kesempatan dan kursi lagislator hanya untuk orang-orang pemodal dalam artian punya uang banyak saja. Dengan majunya AHD maka kita para aktivis berkomitmen, bahwa tidak semuanya harus di miliki kehormatan berpolitik oleh orang-orang berduit saja.

    “Saya menilai lapangan demokrasi kita hari ini sudah bagus, namun sudut pandang politiknya saja yang masih belum dalam artian SDM dan etika berpolitik di kalangan rakyat perlu kita benahi bersama,” katanya lagi.

    Kenapa demikian akunya, karena sejauh ini banyak para politikus datang di saat momen demokrasi lima tahunan dengan menawarkan finansial disamping programnya. Dan itu sangat menonjol, dan setelah terpilih rakyat merasa ditinggalkan lagi dengan kinerja tidak rajin juga turun ke rakyat.

    Nah lanjut Sarjana Ekonomi jebolan STIE Muara Teweh tersebut, pihaknya berkomitmen dengan AHD untuk menebar manfaat serta sebagai figur edukasi politik dengan mengambil komitmen maju sebagai calon DPD RI.

    “Insya Allah kami dengan kesederhanaan ingin beretika merakyat dalam berpolitik, dan siap menjadi media pembelajaran politik tak semua hanya milik para pemodal atau berduit lebih,” kata mantan Presiden BEM STIE Muara Teweh itu.

    (Ris/beritasampit.co.id)

    EDITOR : MAULANA KAWIT