Bantuan untuk Masyarakat Diharapkan Tepat Sasaran

    KUALA PEMBUANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Lewis M. Bangas meminta pemerintah daerah setempat agar terus mengoptimalkan pemberdayaan masyarakat melalui program strategis pembangunan ekonomi, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    Program strategis pembangunan ekonomi terhadap masyarakat itu lanjutnya seperti bantuan sosial dan pemberian subsidi kepada masyarakat perlu terus ditingkatkan dan perlu diperbaiki agar lebih tepat sasaran dan efektif.

    “Anggaran yang ada harus benar-benar dialokasikan seoptimal mungkin bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Jangan sampai bantuan yang diberikan tidak tepat sasaran,” katanya, (3/6/2018).

    Anggota Komisi C dapil III ini juga berpendapat, pembangunan ekonomi juga harus dilaksanakan dalam konteks yang berkelanjutan, dalam arti pembangunan ekonomi yang berwawasan lingkungan.

    “Kita berharap pemenuhan pelayanan dasar bidang pendidikan, kesehatan, perekonomian rakyat dan penyediaan insfratruktur dasar dapat dijalankan dengan baik. Sehingga dapat tercapai tujuan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.

    (sti/beritasampit.co.id)