Pernah Menjuarai Piala Dunia, Jerman Takluk Dengan Skor Tipis oleh Meksiko

    Beritasampit.co.idPiala Dunia . Pada perhelatan piala dunia yang di gelar di Moskov Rusia Jerman kalah dengan skor tipis 0-1 dari Meksiko pada laga Grup F di Stadion Luzhniki, Minggu (17/6/2018) waktu Indonesia. Bagi Jerman, bagi tim yang jerman yang pernah memenangi piala dunia tahun 2014 ini merupakan kekalahan perdana.

    Die Mannschaft julukan Jerman pada awal wasit meniup pluit tanda dimulainya pertandingan langsung tampil menekan sejak lewat mega bintang pemaian belakang Fc Bayern Munich Mats Hummels, ia memiliki kesempatan membawa timnas Jerman memimpin pada menit ketujuh. Akan tetapi, bola hasil tembakan Hummels dapat digagalkan oleh kiper Meksiko.

    Sementara dari Meksiko sendiri mengandalkan serangan balik beberapa kali dan merepotkan barisan belakang Jerman. Hector Herrera dan Hector Moreno secara bergantian mengancam gawang Jerman.

    Serangan tersebut terjadi pada menit ke-10 dan 14′. Tetapi, upaya keduanya belum membuahkan gol, dan dapat digagalkan Menuel Neuer penjaga gawang andalan Fc Bayern Munich.

    Akhirnya memasuki menit ke-35, Meksiko berhasil memecah kebuntuan dengan lebih dulu memasukan bola ke gawang Jerman. Umpan terobosan dari Javier Hernandez, Hirving Lozano sukses mengelabui Mesut Ozil.

    Dan dengan tenang Lozano memasukan bola ke dalam gawang Jerman dengan tembakan kaki kanan. Skor 1-0 untuk keunggulan Meksiko, skor tersebut betahan hingga babak pertama berakhir.

    Masuk babak kedua, permain Jerman yang disisi oleh hampir semua Bayern Munich langsung tancap gas. Dengan mengandalkan Mesut Ozil, Julian Draxler, Timo Werner, dan Toni Kroos untuk menyamakan kedudukan. Akan tetapi barisan pertahanan pemain belakang Meksiko membuat sangat rapi dan susah ditembus hingga serangan Jerman kandas.

    Menit-menit terakhir, tim nasional Jerman mencoba mengurung pertahahan Meksiko. Salah satu pemain Jerman yaitu Julian Brandt nyaris saja membawa Jerman menyamakan kedudukan pada menit ke-89. Bola hasil tembakan keras Brandt dari luar kotak penalti hanya menerpa mistar gawang.

    Kekalahan Jerman yang pernah menjuarai liga bergengsi yang digelar lima tahun sekali ini pada tahun 2014 itu adalah kekalahan perdana.

    Hingga wasit meniup pluit panjang tanda permainan sudah berakhir Jerman menyerah 0-1 dari Meksiko, dan menempatai posisi teratas pada fase grup F dengan mengantongi 3 poin. Sementara Jerman berada diposisi paling bawah dengan nilai 0 poin.

    (im/beritsampit.co.id).