Sering Terjadi Kebakaran, Bupati Kotim Ingatkan Masyarakat Lakukan ini?

    SAMPIT – Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng), beberapa waktu terakhir sering terjadi kebakaran yang mana rata-rata kebakaran tersebut melahap rumah yang tidak berpenghuni.

    Hal tersebut membuat Bupati Kotim, Supian Hadi menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati.

    “Beberapa hari yang lalu kebakaran terjadi di Jalan Gatot Subroto dan baru saja hari ini terjadi kebakaran di Jalan Mandumai gang Suka Bumi, dan kedua bangunan ini dalam keadaan tidak berpenghuni,” tutur Supian Hadi, Sabtu (7/7/2018).

    Supian Hadi mengatakan, sebelum berpergian dan meninggalkan rumah, sebaiknya melakukan pencekan terlebih dahulu.

    Selain itu juga ia meminta supaya aliran listrik yang tidak penting untuk dimatikan. Hal tersebut dilakukan agar mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan semacam konsleting hingga mengakibatkan kebakaran.

    “Sebelum meninggalkan rumah sebaiknya padamkan lampu yang tidak penting, cek kabel-kabel yang ada di rumah, jika tidak terpakai sebaiknya dimatikan,” imbaunya.

    (put/beritasampit.co.id)