Listrik Padam di Pangkalan Bun, Manajer PLN : Mohon Maklum Karena Ada Perbaikan

    PANGKALAN BUN – Manajer PT PLN Rayon Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Drie Alsi Laksana meminta kepada masyarakat agar dapat memaklumi adanya pemadaman aliran listik sementara.

    Hal tersebut diungkapkannya kepada beritasampit.co.id, Rabu (8/8/2018), setelah ada pemadaman dimulai sekitar pukul 09.00 WIB sampai sekitar pukul 14.00 WIB tadi.

    “Mohon maklum ya Pak, dan juga kepada seluruh konsumen, adanya pemadaman aliran listrik karena ada perbaikan dan pemeliharaan dibeberapa jalur tiang dan kabel di sekitar wilayah Kota Pangkalan Bun, tapi matinya tidak total keseluruhan, (hanya) sekitar wilayah yang tiang listrik dan kabelnya diperbaiki,” terang Drie Alsi Laksana.

    Menurut dia, perbaikan dan pemeliharaan jenis dan macamnya banyak serta bervariasi. Kalau perbaikan, misal ada kabel putus atau sejumlah travo terbakar/konslet kemudian diperbaiki.

    “Dan kalau pemeliharaan misal dibeberapa ruas jalan raya banyak pohon yang cabang rantingnya sudah menempel pada jaringan kabel, maka perlu dipangkas,karena kalau musim hujan berpotensi mengganggu jaringan listrik,” ujarnya.

    Ditambahkan Drie Alsi Laksana, lokasi pemadaman hari ini yang padamnya sekitar 3 hingga 4 jam meliputi wilayah Jl.HM.Rafii, Dipenogoro, Iskandar, Sultan Syahrir, Cilik Riwut, Sudirman, Ahmad Wonso dan wilayah Karang Anyat serta sekitarnya.

    (man/beritasampit.co.id)

    Editor : Irfan