Rela Berpanas-panasan, Ratusan Orang Ikuti Pawai Lintas Budaya di Kalteng

    PALANGKA RAYA – Ratusan orang dari berbagai Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) dan dari berbagai Paguyuban yang ada di Provinsi Kalimantan Tengah ikuti Pawai Lintas Etnis, Budaya dan Pembangunan.

    Acara tersebut digelar pada Sabtu (18/8/2018) bertempat di Bundaran Besar Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Meskipun cuaca panas mencapai hingga 33 derajat Celcius namun tampaknya tidak menyurutkan antusias peserta pawai.

    Sementara itu Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (DISBUDPAR) Provinsi Kalimantan Tengah , Guntur Talajan mengatakan bahwa jumlah peserta yang mengikuti pawai adalah sebanyak 61 kelompok dari SOPD dan Paguyuban Lintas Etnis, BUMN dan sekolah.

    Sementara itu Wakil Gubernur Kalteng, Habib H. Said Ismail mengatakan dalam sambutannya bahwa dengan pelaksanaan pawai lintas etnis dan budaya tersebut dapat mempererat persatuan dan kesatuan di Kalimantan Tengah.

    (apr/beritasampit.co.id)