Momen Idul Adha, DPKAD dan DWP Katingan Bagi-bagi Hewan Kurban

    KASONGAN – Dalam rangka Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada 10 Zulhijjah 1439 Hijriah, Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Katingan dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Katingan sembelih hewan kurban satu ekor sapi, Kamis (23/8/2018).

    Pemotongan hewan kurban yang dilaksanakan di halaman kantor DPKAD itu kemudian akan dibagikan ke warga sekitar, dan juga para karyawan yang telah memiliki Kupon.

    Hewan Kurban itu merupakan sumbangan atau partisipasi secara sukarela dari pegawai DPKAD dan organisasi DWP Katingan yang selalu rutin dilaksanakan setiap tahunnya.

    “Pemotongan hewan kurban ini kita lakukan dihalaman kantor. Meskipun demikian pengadaan hewan kurban ini merupakan partisipasi secara sukarela dari seluruh pegawai di lingkungan DPKAD ini. Jadi ini bukan pengelolaan dari kantor DPKAD, akan tetapi badan pengelolaan ini hanya mempasilitasi pelaksanaannya saja,” terang Kepala DPKAD Katingan, Roby kepada beritasampit.co.id, Kamis (23/8/2018).

    Sehingga kegiatan ini menurutnya untuk pengalangan dana secara sukarela sejak tahun lalu, buka pada saat pada pelaksanaan saja. Maksudnya sudah direncanakan jauh-jauh hari.

    Roby berharap, ini menjadi motivasi pihaknya di tahun depan, bahwa besarnya hewan yang di kurban adalah untuk memberikan banyak manfaat kepada orang-orang yang memang memerlukan dengan membagikan hewan kurban yang sudah disebelih.

    ” Kami dari DPKAD sangat berterimakasih kepada panitia dan pengawainya serta organisasi dharma wanita. Kami menyampaikan selamat merayakan hari raya Idul Adha 1439 Hijriah. mohon Maaf Lahir dan batin. Melalui momen ini diharapkan dapat memupuk rasa kebersamaan, berendah hati, saling peduli dengan sesama umat,” pungkasnya.

    Sementara, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Katingan, Boniasihati mengatakan, momentum yang dilaksanakan merupakan salah satu program kerja organisasinya.

    Pasalnya, organisasi DWP ada berbagai bidang kerohanian seperti, dalam pengelolaaan bagi agama muslim yakni ada pengajian dan untuk agama Kristen ada siraman rohani.

    ” Sehingga kebersamaan itulah, masing-masing anggota mempunyai kesadaran sendiri untuk mengumpul dana sukarela yang mempunyai niat untuk berkurban hewan ketika menyambut hari raya Idul Adha. Karena ini tujuannya m untuk memupuk kebersamaan kita, maka dengan adanya kebersamaan yang kita buat bisa membuat kita kompak dalam melaksanaan kegiatan,” pungkasnya.

    Ketua Panitia Bob Candra Hariadi menambahkan, bisa dibilang untuk semua SOPD di Katingan ini, hanya di DPKAD yang melaksanakan kegiatan serupa yakni pemotongan hewan kurban dalam rangka hari raya Idul Adha 10 Zulhijjah 1439 Hijriah selama 2 tahun berturut-turut.

    “Dan juga kegiatan keagamaan ini bukan sekedar pada saat momentum Idul Adha, tetapi momentum lain pada saat pelaksanaan bulan ramadhan juga selalu melaksanakan buka puasa bersama maupun pelaksanaan lainnya,” singkatnya.

    (ar/beritasampit.co.id)