Dulu Katanya Tempat ‘Buang Anak Jin’, Sekarang Lokasi Pasar Rakyat Palagan Sari Jadi Rebutan

    PANGKALAN BUN – Pasar rakyat palagan Sari, yang terletak dibelakang lokasi Taman Segitiga Bundaran Tugu Pancasilan Jalan HM Rafii Pangkalan Bun, kini nampak mulai ramai, ada beberapa pedagang yang mengisi kios-kios lama dan para pengunjungnya pun sudah mulai banyak.

    Pantauan beritasampit.co.id Sabtu (8/9/2018), Pasar Palagan Sari yang sebelumnya oleh pihak Dinas Perdagangan Koperasi dan Pasar, terus diupayakan dibangun lagi puluhan kios pedagang dan sempat ramai, namun beberapa bulan kemudian sepi lagi, sehingga banyak kios-kios tutup.

    “Itu sekitar 3 tahun yang lalu, pasar ini mengalami sepi pembeli, sebagian lokasi pasar yang ditengah setiap hari Minggu dijadikan tempat arena lomba burung, akhirnya suasana setiap Minggu cukup ramai, dan lama kelamaan sampai sekarang mulai mengalami kemajuan,” kata Dedi Suhendi penjaga Pasar, saat dikonfirmasi beritasampit.co.id Sabtu (8/9/2018).

    2-3 TAHUN LAGI BAKAL JADI REBUTAN

    Dedi Suhendi yang sudah lama menjaga Pasar, memprediksikan 2-3 tahun kedepan lokasi Pasar Palagan Sari bakal menjadi rebutan oleh para pedagang. Karena lokasi Pasar Palagan Sari sangat strategis berada ditengah-tengah padat pemukiman perumahan.

    “Dulu beberapa lokasi perumahan, seperti di komplek Beringin Rindang belakang kantor DPRD atau Kemuning, sampai ke perumahan Pinang Merah, sebelum dibuka enggan dihuni warga, sehingga banyak yang mengatakan tempat buang anak jin Sekarang, seluruh komplek perumahan sudah penuh bahkan tanah-tanah yang kosong pun kini menjadi rebutan biarpun harga permeternya mahal,” ujar Dedi Suhendi.

    Nah, lanjut Dedi nanti lokasi Pasar Palagan Sari, sebentar lagi juga sama bakal ramai oleh para calon pedagang dan menjadi rebutan kios.

    “Kenapa nanti pasar bakal ramai, karena yang paling utama penduduk semakin bertambah itu saja,” imbuhnya.

    (Man/Beritasampit.co.id).

    EDITOR : MAULANA KAWIT