Mahasiswa STIH Kapuas Study Tour ke Banjarmasin

    KUALA KAPUAS – Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Kuala Kapuas mengelar kegiatan study tour ke Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Kamis (13/9/2018). Study tour yang diikuti mahasiswa dan sejumlah dosen itu dipimpin langsung Ketua STIH Kuala Kapuas Rayhani SH MH.

    Dalam study tour itu ada dua tempat yang dikunjungi, yakni perpusatakaan fakultas ilmu hukum Universitas Lambung Mangkurat (ULM) dan Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispersip) Provinsi Kalsel.

    Setibanya di dua lokasi tersebut, rombongan STIH Kuala Kapuas disambut langsung oleh perwakilan pejabat setempat.

    Ketua STIH Kuala Kapuas Rayhani mengatakan, kegiatan study tour ini dalam rangka membantu mahasiswa menambah referensi literasi, khususnya berkaitan dengan ilmu hukum.

    Apalagi, lanjut dia, pada akhir tahun ini pihaknya mengadakan ujian skripsi bagi mahasiswa semester akhir. “Sehingga bagi mahasiswa kita yang menyelesaikan tugas akhir dapat menambah referensinya dalam membuat skripsi,” ujar Rayhani.

    Kemudian dirinya mengucapkan terima kasih kepada pihak ULM dan Diapersip Kalsel yang telah sudi menerima kedatangan rombongan STIH Kuala Kapuas.

    “Atas sambutan dari pihak ULM dan Dispersip, kami mengucapkan banyak terima kasih yang sebesar-besarnya,” ungkapnya.

    (irfan/beritasampit.co.id)