Pemkab Katingan Bantu Korban Gempa Bumi Lombok NTB

    KASONGAN – Sebagai bentuk kepedulian terhadap musibah bencana gempa bumi yang melanda Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan wilayah sekitarnya. Berbagai daerah di Indonesia memberikan berbagai bantuan.

    Seperti halnya Pemerintah Kabupaten Katingan. Mereka memberikan bantuan kemanusian berupa uang tunai dan bantuan berupa pakaian bekas layak pakai sebanyak empat karung.

    Kabang Humas dan Informasi Setda Katingan Lusen mengatakan, bahwa bantuan kemanusiaan tersebut diserahkan langsung Pejabat Bupati Katingan Baru I Sangkai bersama jajarannya dan diterima oleh Bupati Lombok Utara Dr H Najmul Akhyar, didampingi Asisten I bidang Pemerintahan Ir H Nanang Matalata. Disaksikan Ketua DPRD Kabupaten Lombok Utara Debi arianto, Kabag Pemerintahan H Rubain dan Kabag Kesra Zainuddin, bertempat di desa Manggala, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, Senin (17/9/2018).

    Lusen mengungkapkan, bantuan kemanusiaan itu diberikan karena korban bencana gempa di Kabupaten Lombok Utara, salah satu korban jiwa yang paling banyak yakni sebanyak 477 orang.

    Dalam keadaan seperti itu pun, Bupati setempat masih tinggal di tenda-tenda pengungsian bersama masyarakat.

    “Pasalnya, status gempa masih belum dinyatakan aman, karna terkadang masih ada guncangan-guncangan ringan yang kadang-kadang terjadi. Pada saat pertemuan itu, Pejabat Bupati Katingan berharap bantuan yang disumbangkan bisa bermanfaat dan meringankan beban bagi masyarakat Lombok Utara,” singkatnya kepada beritasampit.co.id, Senin (17/9/2018).

    (ar/beritasampit.co.id)

    Editor : Irfan