Samuel Nainggolan Merumput di Indonesia Bersama Persijap Jepara

    BERITASAMPIT.CO.ID-Bagi kalangan pencita ‘si kulit bundar’ sudah tidak asing dengan nama Samuel Nainggolan Sibatuara.

    Pesepak bola berdarah Indonesia-Italia ini tengah berkiprah di kompetisi kasta kedua Australia bersama Brisbane City.

    Dilansir dari BolaSport.Com , Senin (15/10/2018), Samuel Nainggolan Sibatuara tengah berada di Indonesia untuk bergabung dengan Persijap Jepara.

    Desas-desus kepindahan Samuel ke Persijap memang santer. Namun, sang pemain masih belum bicara soal hal itu.

    “Saya bermain bersama Persijap pada laga uji coba mereka saja. Bagaimana soal status saya ke depan, saya belum tahu. Kebetulan liga di Australia sudah selesai dan sedang libur,” ujar Samuel.

    Dia memang menunjukkan ketertarikan bermain di Indonesia.

    Menurut mantan rekan Yandi Sofyan di Brisbane Roar Youth itu, gairah sepak bola Indonesia membuatnya ingin berkarier di Indonesia.

    “Saya sempat menjalani masa percobaan di PSMS Medan. Memang, saya harus adaptasi cuaca. Namun, hal itu tak masalah,” ujar Samuel menimpali pengakuanya.

    “Saya punya darah Indonesia dari ayah dan saya ingin bermain di sini. Momen terbaik ialah saat bermain di Indonesia. Banyak fan dan suporter yang bergairah. Kalau di Australia sepak bola merupakan olahraga nomor sekian,” timpalnya.

    Pemain 21 tahun itu pun tak menampik jika ada tawaran untuk naturalisasi.

    Meski demikian, dia saat ini lebih menggebu-gebu keinginan untuk menjajal kompetisi di Indonesia terlebih dahulu.

    “Saya ingin membela timnas Indonesia. Begitu juga dengan Australia. Saya butuh berpikir pastinya,” kata Samuel.

    (gra/bsc/beritasampit.co.id)