Puluhan Tokoh Pemuda Serius Dengarkan Pidato Presiden Jokowi di DPRD Kobar

    PANGKALAN BUN – Puluhan tokoh pemuda dan jajaran Anggota DPRD serta para undangan lainnya, nampak serius mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Repulik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), pada Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat, Kamis (16/8/2018).

    Pantauan beritsampit,dalam pidatonya, Presiden Jokowi antara lain menyampaikan bahwa masa depan ekonomi Indonesia ada di tangan anak-anak muda. “Sekarang banyak sekali anak muda yang ingin menjadi wirausahawan baru, dengan jenis-jenis usaha baru yang tidak terpikirkan oleh generasi-generasi sebelumnya,” kata Jokowi dalam layar yang dipasang didepan para peserta rapat Paripurna.

    “Keinginan luar biasa masyarakat Indonesia untuk menjadi wirausahawan-wirausahawan baru harus diberi daya untuk tumbuh dan berkembang. Maka dari itu, energi serta semangat kemajuan generasi muda dan rakyat Indonesia harus terus kita dukung,” tegas Presiden Jokowi.

    Lanjut Jokowi,anak muda telah mendirikan berbagai start-up dengan ide-ide yang dapat mengubah dunia. Mereka mendirikan wirausaha sosial yang memiliki tujuan-tujuan mulia, memadukan keahlian berusaha dengan ketulusan hati membantu sesama.

    Maka dari itu himbau Jokowi, agar tingkat Pendidikan Tinggi berani melakukan berbagai terobosan jika ingin manusia-manusia Indonesia siap berkompetisi di masa depan.

    “Dan berbagai universitas di Indonesia harus berani mendobrak sejumlah kebiasaan lama. Harus berani memunculkan program studi baru yang mencerminkan realitas kebutuhan keahlian masa kini dan masa depan. Langkah-langkah terobosan Perguruan Tinggi tersebut akan disambut baik oleh generasi muda kita,” ungkap Presiden Jokowi.

    (man/beritasampit.co.id)