Bupati Sakariyas Ajak Masyarakat Segera Cek Data Diri sebagai Pemilih di Posko Layanan KPU Terdekat

    Editor: A Uga Gara

    KASONGAN – Bupati Katingan, Sakariyas mengapresiasi gerakan cek data diri yang dilaksanakan oleh KPU Katingan, karena merupakan salah satu upaya dalam rangka Gerakan Melindungi Hak Pilih ( GMHP) bagi masyarakat.

    Namun demikian, bupati mengatakan, yang tidak kalah pentingnya adalah partisipasi masyarakat dalam gerakan cek data diri bersedia datang ke Posko Layanan membawa identiatas KTP elektronik dan KK karena hal itu merupakan upaya untuk memetakan dan melindungi hak pemilih pada Pemilu tahun 2019.

    “Dalam rangka suksesnya penyelenggaraan ini, diharapan dapat menjadi salah satu sarana setiap individu yang ada di Kabupaten Katingan agar memperoleh hak yang sama untuk menyampaikan aspirasinya. Salah satu caranya adalah dengan memilih perwakilan mereka yang ada di DPRD Kabupaten, Provinsi, DPRRI, maupun di pemilihan Presiden,” terang Sakariyas saat menghadiri kegiatan KPU Katingan dalam rangka mendirikan posko layanan GMHP di halaman kantor Kelurahan Kasongan Lama, Kecamatan Katingan Hilir, Rabu (17/10/2018).

    Buoati berharap, melalui gerakan GMHP masyarakat dapat meningkatkan kesadaran politik, sehingga angka partisipasi pemilih meningkat diwilayah Kabupaten Katingan, bahkan dapat berupaya untuk dapat melebihi target yang diisyaratkan oleh KPU RI.

    “Saya juga berharap dengan adanya gerakan cek data diri oleh setiap masyarakat, dapat memberikan pelayanan yang optimal bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pemilih pada Pemilu tahun 2019 mendatang,” katanya.

    Dia mengingatkan semua pihak, jangan sampai ada masyarakat yang memenuhi syarat sebagai pemilih tidak terdaftar di dalam DPT, padahal mereka sudah memenuhi syarat sebagai pemilih dalam Pemilu tahun 2019. Sebab kegiatan ini merupakan wadah masyarakat untuk mengetahui data pemilih pada pemilihan anggota legislatif dan pemilihan presiden tahun 2019.

    Pasalnya, puncak kegiatan nasional gerakan Melindungi Hak Pilih yang dilaksanakan tersebut yang ditandai dengan cek data diri serentak di Kantor Desa atau Kelurahan. Sehingga diharapkan agar partai politik peserta Pemilu tahun 2019, para calon anggota legislatif, organisasi masyarakat, tokoh masyarakat, pemuda, mahasiswa dan media untuk datang ke PPS masing-masing dan mengecek namanya.

    “Jadilah hak pilih kita menjadi bermanfaat untuk masa depan bangsa, sebagai masyarakat yang berdaulat sudah seharusnya kita bisa memberikan yang terbaik untuk bangsa dan Negara,” pungkasnya.

    (ar/beritasampit.co.id)