Masyarakat Diminta Ikut Berpartisipasi dalam Tradisi Mandi Safar

    SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata menggelar akan menggelar tradisi Mandi Safar.

    Tradisi yang setiap tahunnya dilakukan ini diharapkan masyarakat dapat berpartisipasi, sehingga kegiatan tersebut berlangsung meriah.

    “Ini merupakan tradisi yaitu Mandi Safar di Sungai Mentaya Kabupaten Kotim, dan nantinya banyak kegiatan-kegiatan yang akan diselenggarakan,” ucap Wakil Bupati Kotim Taufiq Mukri, Rabu (31/10/2018).

    Selain kegiatan Mandi Safar yabg akan diselenggarakan di Komplek Ikon Jelawat Sampit, ada juga lomba yang lainnya seperti lomba Tarian Pesisir Umum, Maulid Habsy Umum, Fashion Show Batik Kotim dan lainnya.

    “Kegiatan Tradisi Mandi Safar ini akan dilaksanakan di Komplek Ikon Jelawat Sampit, yaitu pada tanggal 7 November 2018,” tambahnya.

    Taufiq Mukri berharap, masyarakat Kabupaten Kotim dan seluruh pihak bisa berpartisipasi dalam tradisi mandi safar, sekaligus untuk memeriahkan acara tahunan tersebut.

    “Saya berharap seluruh masyarakat bisa ikut serta dalan kegiatan ini, jika masyarakat ikut serta pastinya tradisi Mandi Safar ini akan ramai dikunjungi dan diikuti oleh lapisan masyarakat, dan juga pastu meriahkan,” akhirnya.

    (put/beritasampit.co.id)

    Editor : Irfan