Januari 2019, Kementrian PUPR Kirim Kerangka Jembatan Tumbang Samba

    JAKARTA – Jembatan Tumbang Samba, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah akan menjadi jembatan terpanjang di jalur lintas tengah Kalimantan dan keberadaannya sangat krusial untuk kelancaran transportasi setempat.

    Hal tersebut disampaikan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono saat meninjau progres pengerjaan struktur pelengkung baja untuk Jembatan Tumbang Samba di Pabrik PT Wika Beton, Subang, Jawa Barat.

    “Konektivitas lintas tengah Kalimantan sangat penting, tak hanya untuk pergerakan manusia tetapi juga transportasi logistik,” jelas Basuki sebagaimana dikutip dari akun facebook resmi @ Kementrian PUPR RI yang diposting, Kamis (8/11/2018) lalu.

    Menurut Basuki, bulan Januari 2019 mendatang ditargetkan dilakukan pengiriman struktur kerangka pelengkung baja jembatan ke lokasi, dan diperkirakan rampung pada bulan Agustus, lebih cepat dari target pada kontrak yakni November 2019.

    “Jembatan sepanjang 843 meter tersebut akan menghubungkan Desa Telok dan Desa Samba Danum, di Kecamatan Katingan Tengah, Provinsi Kalimantan Tengah,” tulis Basuki.

    (gra/beritasampit.co.id)