Cara BPBD Kotim Antisipasi Bencana, Gelar Sosialisasi dan Kampanye 600 Peserta di Buper

    SAMPIT – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng), menggelar Sosialisasi dan Kampanye Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), bertempat di Bumi Perkemahan Pramuka Ujung Pandaran.

    “Kegiatan ini diikuti 600 peserta terdiri dari para organisasi, pelajar, mahasiswa dan instansi terkait,” ucap Kepala BPBD M Yusuf, Kamis (22/11/2018). Menurutnya, kegiatan sosialisasi dan kampanye Karhutla ini digelar dalam rangka penyadar tahunan mengenai Karhutla, kepada masyarakat dan khususnya kepada generasi muda.

    “Sosialisasi dan kampanye ini gelar agar kedepannya masyarakat dan generasi muda Kotim bisa melakukan antisipasi dan mengetahui sedini mungkin untuk masalah bencana,” tambahnya. M. Yusuf berharap, dengan adanya sosialisasi dan kampanye Karhutla ini para peserta bisa membantu pemerintah untuk melakukan antisipasi terjadinya bencana.

    “Masalah bencana ini semua pihak terlibat, tidak hanya pemeritah saja tetapi masyarakat juga terlibat, saya berharap dengan ini mereka bisa mengetahui bebcana sedini mungkin dan mengetahui cara mengatasinya,” akhirnya.

    (put/beitasampit.co.id)