Cek Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2019

    SUKAMARA – Untuk memastikan pelaksanaan perayaan Natal di Kabupaten Sukamara berjalan aman dan lancar, Kapolres Sukamara, AKBP Sulistiyono melakukan pemantauan penjagaan dan Pos pelayanan yang ada di Desa Karta Mulya dan Pasar Inpres tepatnya di Pelabuhan Tangsi, Senin (24/12/2018) sore.

    Sulistiyono mengatakan bahwa Pos pelayanan dan pos penjagaan telah berjalan dengan baik dan masyarakat bisa memanfaatkan pos-pos tersebut. Saat melakukan pengecekan Sulistiyono bersama seluruh perwira turun langsung mengecek kesiapsiagaan para personil dilapangan menjelang natal.

    “Kita mengecek Pos pelayanan dan Pos Pam untuk memastikan perayaan natal tahun ini berjalan aman dan lancar, selain itu untuk personil yang kita tempat di pos-pos pengamanan itu menyesuaikan dengan tingkat kerawanan, misalnya pos pelayanan kita tempatkan 10 persenil dan di pos pengamanan Kecamatan Sukamara delapan persenol,” ujar Sulistiyono.

    Menurutnya, pihaknya bersama dengan instansi terkait dari pemerintah daerah akan memaksimalkan pengamanan sehingga rangkaian ibadah dalam Natal bisa berlangsung dengan aman.

    “Pengamanan yang dilakukan tidak hanya dilaksanakan oleh Kepolisian, karena itu kita juga berkomunikasi dengan instansi lain, seperti Satpol PP dan Pemadam Kebakaran, TNI dinas perhubungan, Dinas kesehatan agar semua berjalan lancar,” ucapnya.

    Dijelaskannya, wilayah hukum Polres Sukamara selama ini selalu dalam kondisi kondusif dan aman, namun hal tersebut tidak membuat jajaran kepolisian sampai melonggarkan pengamanan, pasalnya apapun bisa terjadi diwilayah yang dikenal kondusif dan aman.

    “Apapun bakal bisa terjadi kapan dan dimana saja jadi kami tidak ingin lengah dengan situasi yang sudah aman ini, penjagaan terjadap masyarakat yang merayakan melaksanakan ibadan natal juga kita perkuat,” tukas Sulistiyono.

    (enn/beritasampit.co.id)