Tak Puas Rapat di Desa, Ratusan Nelayan Kubu Ngeluruk ke Kantor Bupati Kobar

    Editor : Irfan

    PANGKALAN BUN – Ratusan nelayan Desa Kubu, Kecamatan Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) ngeluruk ke kantor bupati setempat, Senin (28/1/2019).

    Mereka mendatangi kantor bupati tersebut lantaran tidak puas dengan rapat berkaitan kelangkaan BBM bersubsidi jenis solar di Kantor Desa Kubu.

    Pantauan beritasampit.co.id, karena Bupati Kobar baru rapat pukul 14.00 WIB, terpaksa ratusan nelayan tersebut nongkrong di tempat parkir samping kantor bupati.

    “Tujuan para nelayan mendatangi bupati karena tidak puas dengan keputusan rapat tadi di desa,” kata Hadri, salah seorang nelayan Desa Kubu.

    Menurut dia, hasil keputusan rapat antara warga nelayan dengan pihak pertamina tadi kurang berpihak kepada nelayan.

    “Yang jelas SPBUN jangan sampai dikelola perorangan, serahkan kepada dinas terkait atau desa,” ujar Hadri.

    Sampai pukul 16.15 WIB, bupati masih rapat, tapi nelayan tetap sabar menunggu di tempat parkir.

    (man/beritasampit.co.id)